HTML PHP

Membuat Form Kontak

Kontak atau feedback sangat dibutuhkan di dalam sebuah management website, karna fungsinya yang sangat penting dihampir semua website di seluruh dunia menyediakan fasilitas ini.

Disini kita tidak akan membahas fungsi dari kontak itu sendiri, yang akan kita bahas adalah cara membuat fasilitas tersebut.

Pertama yang harus di lakukan adalah membuat formulirnya terlebih dahulu yang terdiri dari kolom subject, email, pesan, dan sebuah tombol kirim.

contact.html

<form action="send.php" method="post">
Subject : <br><input name="subject" type="text"><br>
E-Mail anda : <br><input name="email" type="text"><br>
Pesan : <br><textarea name="pesan" rows="5"></textarea><br>
<input type="submit" value="Send">
</form>

Setelah kita membuat formulirnya, langkah selanjutnya adalah membuat script pemrosesannya disini saya menggunakan bahasa pemrograman PHP.

send.php

<?php
$subject = $_POST['subject'];
$email = $_POST['email'];
$pesan = $_POST['pesan'];
 
// ubah dengan alamat email anda
$admin = "email_anda@domain_anda";
 
$send = mail( $admin, $subject, $pesan, $email );
if ( $send ) echo "Terima kasih pesan anda sudah kami terima";
else echo "Maaf, pengiriman pesan gagal, silahkan coba lagi";
?>

Nah.. Selesai juga deh scriptnya semoga bermanfaat untuk anda yang mau membuat form kontak di website anda.

[Download Script]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *